Kamis, 13 Oktober 2016

TENTANG MENYANGRAI KOPI

manual roaster
Jika saja biji kopi memiliki kesamaan kadar air, ukuran, struktur kimia, dan tekstur tentu proses menyangrai bisa dilakukan dengan perlakuan sama dan dikendalikan dengan mudah. Faktanya, biji kopi memiliki identitas karakter yang sangat beragam. Disitulah letak nilai seni menyangrai. Dan mereka, para penyangrai kopi --yang membebaskan dirinya dari hegemoni industri besar mesin penyangrai kopi--sesungguhnya adalah pengkriya, para pekerja seni. Yang dengan kemampuan teknisnya serta kepekaan sensoriknya, telah mengubah biji-biji kopi mentah menjadi biji kopi matang bercita rasa yang siap diolah menjadi sajian minuman kopi.

Menyangrai hingga menghasilkan biji kopi matang terbaik adalah juga proses penyelarasan antara gerak tubuh, indera sensorik, serta alam pikiran si penyangrai. Ada keintiman yang begitu kuat terjadi antara si penyangrai dengan aktivitas menyangrainya. Itu sebab, aktivitas menyangrai menjadi aktivitas yang sangat personal.
Rumitkah..?
Tentu tidak. Cukup lakukan, dengan peralatan yang dapat dengan mudah dijangkau. Sebab menyangrai adalah pengetahuan yang bersifat personal, maka nilai “menjadi tahu cara menyangrai” hanya bisa didapat dari proses menyangrai itu sendiri. Selebihnya, biarkan kesabaran dan ketekunan menjadi kekuatan, hingga kita mendapatkan biji-biji kopi yang matang sempurna. Mereka yang menekuni menyangrai tak ubahnya seperti NGELMU, kedalaman ilmunya hanya didapat dari perjalanannya menekuri aktivitas menyangrai itu sendiri.
Mari menyangrai kopi, dengan cara sederhana, di dapur rumah sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar